Kamis, 01 Desember 2011

Sosiologi Gender


GENDER & KAJIAN TENTANG PEREMPUAN Prodi Kesmas FKK-UMJ 2006
1.      Perbedaan Seks & Gender
o    Seks adalah pembagian jenis kelamin yang ditentukan secara biologis dan melekat pada jenis kelamin tertentu
o    Seks adalah atribut yang melekat pada manusia selamanya dan fungsinya tak dapat dipertukarkan
o    Seks merupakan sifat bawaan dengan kelahirannya sebagai manusia
o    Seks tidak berubah dan merupakan ketentuan biologis atau ketentuan Tuhan (kodrat)
o    Gender adalah istilah yang digunakan untuk menggambarkan perbedaan antara laki-laki dan perempuan scara sosial
o    Gender adalah pembagian laki-laki dan perempuan yang dikonstruksi secara sosial maupun kultural
o    Gender adalah konsep hubungan sosial yang membedakan fungsi dan peran antara laki-laki dan perempuan
o    Gender is the socially constructed role ascribed to men and women
o    Gender bentukan setelah kelahiran yang dikembangkan dan diinternalisasi oleh orang-orang di lingkungan mereka
o    Gender melalui proses yang sangat panjang sehingga perbedaan gender seolah-olah ketentuan Tuhan yang tidak dapat diubah lagi
o    Gender tidak bersifat universal atau berlaku secara umum, akan tetapi bersifat situasional masyarakatnya
2.      Perbedaan Seks & Gender
o    SEKS
o    Biologis
o    Pemberian Tuhan (kodrat)
o    Kodrat (alami)
o    Tidak dapat diubah
o    Peran Seks:
§  Laki-laki: Produksi
§  Perempuan: Reproduksi (haid, hamil, melahirkan, menyusui, dan lain-lain)
o    GENDER
o    Kultur, adat istiadat
o    Bentukan setelah lahir, diajarkan melalui sosialisasi dan internalisasi
o    Konstruksi Sosial
o    Dapat diubah (dinamis)
o    Peran Gender:
§  Memasak, mencuci, merawat anak dan orang tua, mendidik anak, bekerja di luar rumah, menjadi tenaga profesional, dsb
3.      Berbagai pengertian Tentang Gender
o    Gender sebagai istilah asing dengan makna tertentu
o    Gender sebagai suatu fenomena sosial budaya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar